Guru SMP Astra Makmur Jaya Mengikuti Webinar Mengembangkan Karakter dan Psikososial Anak
Kepala sekolah dan guru SMP Astra Makmur Jaya turut berpartisipasi aktif sebagai peserta webinar yang bertajuk “Mengembangkan Karakter dan Psikososial Anak” pada Senin (1/8/2022). Webinar ini diselenggarakan oleh PT Astra Agro Lestari, Tbk. secara virtual. Kepala sekolah dan guru SMP Astra Makmur Jaya mengikuti webinar bersama dengan guru-guru dari sekolah binaan PT Astra Agro Lestari, Tbk. lainnya, baik internal maupun eksternal.
Dunia pendidikan selalu ada hal menarik untuk dibicarakan. Diantaranya adalah pendidikan karakter dan psikososial anak. Dalam dunia pendidikan, pendidikan karakter dan psikososial memang sangat penting bagi siswa. Pendidikan karakter dan psikososial melatih dan membekali anak dengan perilaku-perilaku positif agar menjadi pribadi yang baik. Pendidikan karakter dan psikososial anak penting untuk menjadi perhatian sejak usia dini. Pada masa keemasan (golden age) hendaknya anak sudah mulai diberikan stimulus, asuhan, dan bimbingan yang bermuatan pendidikan karakter dan psikososial.
Acara webinar dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Pasangkayu, yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Bapak Albar, S.AP., M.AP. yang dalam kesehariannya bertugas sebagai Kasubag Umum dan Kepegawaian Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Pasangkayu.
Webinar ini menghadirkan Agung Cahya Karyadi, S.Pd. M.Pd. sebagai narasumber tunggal. Narasumber yang akrab dipanggil Kak Cahyo ini merupakan Dosen Tetap Program Studi S1 PG-PAUD Universitas Trilogi Jakarta.
Kepala SMP Astra Makmur Jaya, Abd. Majid, S.Pd. I menyambut baik pelaksanaan webinar pendidikan karakter dan psikososial anak.
“Kami sangat senang dengan dilaksanakannya webinar ini. Tim guru SMP Astra Makmur Jaya mendapatkan tambahan wawasan terkait pendidikan karakter dan psikososial anak. Kita tidak bisa pungkiri bahwa karakter diri yang baik akan sangat menunjang kelancaran pelaksanaan kegiatan belajar mengajar dan tercapainya cita-cita siswa. Oleh karena itu, memiliki pemahaman yang baik mengenai pendidikan karakter dan psikososial adalah sesuatu yang penting bagi guru.”, kata Abd. Majid, S.Pd.I.
Kontributor: Gede Ardiantara, S.Pd. Gr.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Membanggakan, 3 Tim OPSI SMP Astra Makmur Jaya Melaju ke Tingkat Nasional Tahun 2022
Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) merupakan salah satu kegiatan bergengsi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. OPSI terbagi dala
SMP Astra Makmur Jaya Gelar Acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H
Peringatan Maulid Nabi merupakan hari untuk melakukan peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW. Maulid Nabi diperingati setiap hari ke-12 Rabiul Awwal dalam kalender Hijriah, yang setara
Pengunjung dan Hewan Pantai
Pantai adalah sebuah bentuk geografis yang terdiri dari pasir dan terdapat di daerah pesisir laut. Pantai adalah salah satu tempat liburan manusia. Suasana pantai sangatlah disukai man
Ikuti Olimpiade PAI Tingkat Nasional Tahun 2022, SMP Astra Makmur Jaya Utus Siswa Terbaik
Sekolah binaan PT Letawa dengan motto “Sekolahnya Sang Juara” tak pernah sepi kegiatan. Selalu ada saja yang diikuti atau yang dilaksanakan. Siswa binaan ekstrakurikuler Tah
Pelaksanaan ANBK Tahun 2022, SMP Astra Makmur Jaya Terapkan Protokol Kesehatan Covid-19
SMP Astra Makmur Jaya melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) pada Senin (19/09/2022) sampai Selasa (20/09/2022). Pelaksanaan ANBK dilakukan dua sesi. Sesi pertama dilaks
Kunjungan Silaturahmi Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Pasangkayu Disambut Podcast AMJ
Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Pasangkayu, Dr. H. Abidin, S.Pd. M.Si. mengadakan kunjungan silaturahmi di SMP Astra Makmur Jaya pada Senin (19/09/2022). Kunjung
