• SMP ASTRA MAKMUR JAYA
  • " Sekolahnya Sang Juara "

Penerapan Problem Based Learning Secara Daring & Luring Pada Mapel Informatika

Di dunia pendidikan kita mengenal berbagai macam model pembelajaran seperti Discovery Learning atau Pembelajaran berbasis penemuan, PBL(Problem Based Learning) disebut juga pembelajaran berbasis masalah dan Pembelajaran berbasis Proyek / PJBL (Project Based Learning). Masing masing model tersebut berbeda langkah – langkah dan cara kerja, serta berbeda dalam penerapannya. Selain model pembelajaran kita juga mengenal pembelajaran secara daring Pembelajaran secara daring adalah pembelajaran yang dilakukan dengan menggunakan media jaringan internet beserta aplikasinya seperti zoom maupun google meet. Melalui aplikasi tersebut, guru dan peserta didik tetap dapat melakukan pertemuan walaupun secara virtual. Selain itu interaksi antara guru dan siswa juga dapat dimunculkan sebagai bagian dari sebuah proses pembelajaran yang baik. Sedangkan pembelajaran secara luring adalah pembelajaran yang dilakukan dengan cara tatap muka, seperti halnya di kelas dalam suatu sekolah.
Pada kesempatan kali ini saya berkesempatan untuk Menerapkan Model Pembelajaran Problem Based Learning baik secara daring(dalam jaringan) maupun secara luring(luar jaringan) pada mata Pelajaran Informatika Kelas 7 SMP Astra Makmur Jaya. Pembelajaran daring dilaksankan dengan menggunakan kombinasi aplikasi seperti Google Classroom, Google Meet, dan Whatsapp. Sedangkan pada pembelajaran Luring, dilaksanakan secara tatap muka di klaster – klaster tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 seperti menggunakan Masker, Menjaga Jarak dan Mencuci tangan baik dengan Air mengalir maupun Handsanitizer.
Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Astra Makmur Jaya yang berjumlah 12 orang. Pengambilan data penelitian dilakukan melalui tes tertulis untuk mengetahui hasil belajar siswa. Kemudian data yang terkumpul kemudian dianalisis dan diperoleh skor rata-rata hasil belajar siswa pada Pelajaran Informatika siklus 1 yang dilaksanakan secara daring sebesar 86,08, selanjutnya pada siklus 2 yang dilaksanakan secara luring sebesar 86,75 dan pada siklus 3 yang dilaksanakan secara luring sebesar 89,83. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Model Pembelajaran Problem Based Learning dapat diterapkan pada Pelajaran Informatika baik secara daring dengan ketuntasan 83,33% maupun luring dengan ketuntasan 91,67%. Red-Wahyudi Nugroho.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Gelak Tawa HUT Kemerdekaan RI di SMP Astra Makmur Jaya

  SMP Astra Makmur Jaya, mengadakan Lomba di HUT Kemerdekaan RI ke-78, Sabtu (19/8/2023). Momentum kemeriahan HUT Kemerdekaan RI yang ke-78, disambut antusias oleh siswa-siswi SMP

25/09/2023 08:07 - Oleh Dwi Dara Septi Putriani, S.Pd. - Dilihat 801 kali
OUTDOOR SNAKES AND LADDERS “CHEMISTRY” SMP ASTRA MAKMUR JAYA

PANDUAN PERMAINAN OUTDOOR SNAKES AND LADDERS “CHEMISTRY”   1. Guru membagi peserta didik menjadi 4 kelompok atau lebih. 2.Setiap kelompok mengutus satu perwakilan

21/09/2023 11:52 - Oleh Dwi Dara Septi Putriani, S.Pd. - Dilihat 664 kali
Jembatan Kardus

Jembatan Kardus dapat dijadikan sebagai salah satu (1) rekomendasi permainan seru, kreatif, dan edukatif untuk acara/kegiatan outdoor keluarga besar, kelas, sekolah, organisasi, kantor,

14/09/2023 15:35 - Oleh Gede Ardiantara, S.Pd.Gr. - Dilihat 4081 kali
Terima Kasih, Nak!

Sudah menjadi sebuah tradisi bagi seluruh rakyat Indonesia merayakan hari kemerdekaan 17 Agustus. Momen ini sangat dinantikan oleh segenap masyarakat Indonesia dengan penuh rasa suka ci

31/08/2023 13:06 - Oleh Gede Ardiantara, S.Pd.Gr. - Dilihat 764 kali
MENINGKATKAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI SENI TARI MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF LEARNING DENGAN METODE JIGSAW PADA SISWA KELAS VIII SMP ASTRA MAKMUR JAYA

Menyusun Cerita Praktik Baik (Best Practice) Menggunakan Metode Star (Situasi, Tantangan, Aksi, Refleksi Hasil dan Dampak) Terkait Pengalaman Mengatasi Permasalahan Peserta Didik Dalam

03/07/2023 09:34 - Oleh Andi Nirmala Baso, S.Pd. - Dilihat 1001 kali
Jangan Buang Sampah Sembarangan

Jangan Buang Sampah Sembarangan buah karya Chelsea Suli   Tumpukan sampah ada dimana-mana Ia sudah menjadi salah satu sumber masalah Karena ulah manusia yang tidak peduli de

09/09/2022 13:14 - Oleh Gede Ardiantara, S.Pd.Gr. - Dilihat 8811 kali